Trenggalek – Kabupaten Trenggalek kembali menunjukkan komitmennya terhadap kesejahteraan anak dengan meraih penghargaan Kabupaten Layak Anak (KLA) kategori Utama dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) RI. Penghargaan ini diterima langsung oleh Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin, pada malam penganugerahan di Jakarta.sabtu (9/8).

Bupati Nur Arifin menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat, terutama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan forum anak, yang telah mendukung pencapaian ini.

“Terima kasih kepada semua OPD atas support-nya, termasuk forum anak yang mendukung pencapaian tertinggi KLA. Tantangan berikutnya adalah mempertahankannya,” ujarnya.

Dalam siaran persnya, Kemen PPPA menyebutkan bahwa pada tahun 2025, total ada 355 kabupaten/kota yang menerima penghargaan KLA. Dari jumlah tersebut, hanya 22 daerah yang berhasil meraih kategori Utama. Selain Trenggalek, enam kabupaten/kota lain di Jawa Timur juga menerima penghargaan serupa, yang menunjukkan komitmen kuat dari pemerintah daerah di provinsi tersebut.

Penghargaan ini menjadi bentuk apresiasi atas upaya pemerintah daerah dalam menciptakan lingkungan yang aman dan ramah bagi anak-anak. Menteri PPPA, Arifah Fauzi, menekankan bahwa mewujudkan KLA membutuhkan komitmen pimpinan daerah, dukungan kebijakan, dan program terpadu yang fokus pada pemenuhan hak anak.

Sementara itu, Menko PMK Pratikno menyoroti tantangan baru di era digitalisasi. Ia menekankan pentingnya menyediakan ruang publik yang aman dan ramah anak, seperti taman bermain dan jalur sepeda, untuk mengimbangi tingginya paparan layar yang dialami anak-anak. Hal ini bertujuan untuk menjaga kesehatan mental dan kognitif mereka di tengah kemajuan teknologi.AR

Tinggalkan komentar

Sedang Tren