Trenggalek – Pemerintah Desa Sengon, Kecamatan Bendungan, menggelar pelantikan panitia pengangkatan perangkat desa yang dihadiri oleh Camat Bendungan beserta seluruh jajaran pengurus pemerintahan desa. Acara tersebut menandai dimulainya proses penting dalam mengisi kekosongan jabatan perangkat desa demiOptimalisasi pelayanan masyarakat.Kamis(10/4)

Dalam kesempatan tersebut, Jainuri secara resmi ditunjuk sebagai ketua pelaksana panitia pengangkatan perangkat desa. Saat dikonfirmasi mengenai amanah yang diberikan, Jainuri menyampaikan rasa syukur dan komitmennya untuk menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya.

“Saya sangat berterima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan. Ini adalah tanggung jawab besar, dan saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk melaksanakan proses pengangkatan perangkat desa ini secara transparan dan adil,” ujar Jainuri.

Lebih lanjut, Jainuri menjelaskan bahwa metode pelaksanaan penerimaan calon perangkat desa saat ini masih dalam tahap penyusunan. Pihaknya berjanji akan segera mengumumkan secara langsung kepada seluruh warga Desa Sengon mengenai mekanisme dan persyaratan pendaftaran setelah proses tersebut rampung.

“Kami ingin memastikan bahwa seluruh warga Desa Sengon mendapatkan informasi yang jelas dan lengkap mengenai proses penerimaan perangkat desa ini. Pengumuman resmi akan segera kami sampaikan,” imbuhnya.

Dengan dilantiknya panitia ini, diharapkan proses pengangkatan perangkat desa di Sengon, Bendungan dapat berjalan lancar dan menghasilkan sosok-sosok yang kompeten dan berdedikasi untuk melayani masyarakat. Kehadiran Camat Bendungan dalam acara pelantikan ini juga menunjukkan dukungan penuh dari pemerintah kecamatan terhadap upaya peningkatan kualitas pemerintahan di tingkat desa.AR

Tinggalkan komentar

Sedang Tren